Tidak dipungkiri menanam sayuran buah seperti cabe, terong di akuaponik memang lebih susah, apalagi jika jumlah ikan yang ada di kolam tidak terlalu banyak. Mungkin tanaman bisa tumbuh bahkan sampai berbunga, namun selang beberapa hari bunga akan mulai rontok dan harapan munculnya buahpun sirna, pengalaman yang pernah kami alami.
Namun semenjak mengenal informasi kulit pisang dari teman-teman atau berbagai artikel dan mencoba melibatkannya, ternyata harapan munculnya buah mulai ada. Pengalaman itu tidak hanya sekali namun berkali-kali meskipun belum maksimal. Yang terbaru, kami mencoba kembali di akuaponik ibc yang media telah kami ganti dengan batu kerikil. Kami mencoba dengan metode yang agak berbeda dan itu kami lakukan setelah banyak mengamati hasil dari cara kami menanam di akuaponik kami sendiri.
Kali ini kami menanam dengan cara seperti yang kami gambarkan dalam sketsa di bawah ini,
Kali ini kami menanam dengan cara seperti yang kami gambarkan dalam sketsa di bawah ini,
Mencoba dan mencoba |
Pralon bekas, ukuran sekitar 2,5'' panjang sekitar 10 cm kami benamkan sekitar 3 cm dalam growbed. Di dalam pralon kami susun 3 lapisan yaitu,
1. Lapisan paling bawah adalah dakron (tidak terlalu tebal) yang berfungsi untuk menahan lapisan di atasnya yaitu kascing.
2. Lapisan tengah adalah kascing yang waktu itu kami masukkan 2 genggam saja, tujuan kami untuk membantu pertumbuhan tanaman di awal tanam, tentu saja kascing yang kami masukkan adalah kascing basah.
3. Lapisan paling atas adalah kulit pisang yang kami potong kecil-kecil supaya pembusukannya lebih cepat.
Sengaja kami tidak membenamkan pralon terlalu dalam (masih di area kering growbed) supaya akar bisa bergerak leluasa untuk mencari nutrisi dan air.
Aliran air dari filter kami arahkan di dekat pralon, supaya daerah di sekitar pralon masih basah dan akar nantinya secara alami akan menjalar ke sumber air dan nutrisi, itu dari pengalaman yang saya dapatkan terutama di akuaponik ikan koi
Dari metode ini, kami mencoba untuk menanam cabe rawit. Seiring waktu pertumbuhan tanaman cabe lumayan bagus, memang sesekali terjadi penguningan daun namun tidak parah. Setiap kali kami membuat pisang goreng, kulit pisang tidak kami buang, tapi dipotong-potong dan kami masukkan ke dalam pralon dan tanaman akuaponik yang lain.
Penambahan kulit pisang |
Seiring waktu, bunga bermunculan, awalnya memang tidak banyak, tapi sekali berbunga, bunga-bunga tersebut tidak rontok dan langsung menjadi buah. Ketika bunga mulai banyak, saya amati ada banyak bunga yang mulai rontok, bahkan untuk meyakinkan, beberapa tangkai bunga yang mulai berwarna hijau kekuningan sengaja kami sentuh untuk memastikan bahwa bunga tersebut akan rontok.
Bunga yang rontok mungkin karena pemberian kulit pisang tidak rutin, maklum kami memberinya hanya saat kami ingin menggoreng pisang he... Tapi begitu mengetahui mulai rontok, kami coba membuat pisang goreng lagi dan kulit kami masukkan, hasilnya memang diluar dugaan, bunga dan buah yang mulai banyak bermunculan, walau masih ada yang rontok tapi sedikit. Jujur kami juga tak mengira bakal bisa sebanyak ini he...
Cabe mulai berbuah banyak. |
Terlihat bakal buah yang banyak bermunculan. |
Mungkin foto di atas tidak terlalu kelihatan bunga dan buah kecil yang sebenarnya banyak, tapi nanti saat buah sudah besar akan kami posting.
Ini hanya secuil pengalaman kami, coba cari sendiri artikel manfaat kulit pisang bagi tanaman dan apa yang terkandung di dalamnya, yang tentunya di internet sudah banyak sekali he...
11 Juni 2016
Ini foto terbaru dari dari tanaman cabe di akuaponik ibc, lumayan buat persediaan dapur he..
Buahnya sudah ada yang mulai menua. |
Salam Hijau & Salam Akuaponik
Trimakasih..
Wana Wana
No comments:
Post a Comment